Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Rabu, 13 Agustus 2025 - 09:59 WIB

Residivis Pembunuhan Gasak Truk Ekspedisi, Polisi Ringkus dalam Dua Jam

 

Kubu Raya, Kalimantan Barat — 12 Agustus 2025- TargetNews.id Aksi pencurian truk ekspedisi di wilayah Sungai Ambawang berakhir cepat setelah Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Sungai Ambawang berhasil menangkap pelaku yang diketahui merupakan residivis kasus pembunuhan.

Peristiwa bermula sekitar pukul 20.00 WIB ketika Wiliam alias Asen, pemilik truk ekspedisi KB 8067 MW, mendapati kendaraannya raib saat sedang dicuci di sebuah tempat pencucian mobil di Jalan Trans Kalimantan, Desa Ambawang Kuala, Kecamatan Sungai Ambawang. Berdasarkan keterangan saksi, truk tersebut dibawa oleh IL, warga Desa Ampera, yang dikenal aparat sebagai residivis kasus pembunuhan.

Baca juga  Babinsa Ori Koramil 19/ Kuwarasan Anjangsana Ke Rumah Warga Pembuat Tempe Berbahan Kedelai

Tak menunggu lama, sekitar pukul 20.30 WIB, Wiliam melaporkan kejadian itu ke Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polsek Sungai Ambawang. Menindaklanjuti laporan tersebut, Kanit Reskrim Polsek Sungai Ambawang, Ipda Stepanus Boni, SH, memimpin langsung pengejaran.

“Begitu laporan masuk, kami langsung bergerak cepat melakukan pelacakan dan pengejaran,” ujar Ipda Stepanus Boni.

Upaya tersebut membuahkan hasil. Sekitar pukul 22.00 WIB, polisi berhasil mencegat dan mengamankan IL di depan Vamela Kuala Ambawang. Truk beserta pelaku langsung dibawa ke Markas Polsek Sungai Ambawang untuk proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.

Baca juga  Satlantas Polresta Palangka Raya Bantu Atur Arus Lalin Event TOE dan Kejurda Adventure Racing

Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian belum memberikan keterangan detail terkait motif dan kemungkinan keterlibatan pelaku dalam kasus kriminal lainnya, mengingat statusnya sebagai residivis.

Penangkapan cepat ini kembali menegaskan komitmen Polsek Sungai Ambawang dalam merespons cepat laporan masyarakat dan menjaga keamanan di wilayah hukumnya.

Share :

Baca Juga

Artikel

Cari Bibit Atlet Basket dan Membentuk Karakter Tangguh, Korem Wijayakusuma Gelar Kejuaraan Basket Belia

Artikel

Mosi tidak percaya terhadap oknum Bea Cukai Ribuan Massa Dijadwalkan Demo 13 Agustus 2025

Artikel

Pengaturan Pagi, Satlantas Polres Pulang Pisau Bantu Warga Yang Beraktifitas

Uncategorized

KPU Adakan Debat Publik Terakhir Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tegal

Artikel

Polres Pulang Pisau Polda Kalteng, Melalui Anggota Sat Binmas Meningkatkan Intensitas Sambang

Uncategorized

Sosialisasikan Program UMKM Untuk Pemulihan Ekonomi Melalui Bhabinkamtibmas

BERITA UTAMA

Sambangi Pos Kamling, Blue Light Patrol Satsamapta Polresta Palangka Raya Pantau Kondusifitas

BERITA UTAMA

Pro UMKM, Kebijakan Bupati Diapresiasi Pembatik dan Wartawan Sumenep
error: Konten dilindungi!!