Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Rabu, 1 Oktober 2025 - 00:39 WIB

Polda Jatim Gandeng Pakar dari ITS Fokus Evakuasi Korban, Robohnya Bangunan di Ponpes Sidoarjo

Robohnya Bangunan di Ponpes Sidoarjo

Robohnya Bangunan di Ponpes Sidoarjo

TARGETNEWS.ID SIDOARJO – Polda Jawa Timur (Jatim) masih terus fokus pada penyelamatan dan evakuasi korban robohnya bangunan mushala Pondok Pesantren (Ponpes) Al Khoziny, Buduran, Sidoarjo.

Personel dari beberapa satuan kerja diantaranya Biddokkes, Brimob, Samapta dan satker lainya diterjunkan untuk membantu penanganan musibah yang menimpa Ponpes ini.

Selain itu Polda Jatim juga akan menggandeng pakar dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) yang ahli konstruksi bangunan untuk membantu proses evakuasi agar korban dan petugas SAR gabungan yang masuk ke dalam reruntuhan dapat selamat.

Kapolda Jatim Irjen Pol Nanang Avianto meninjau langsung lokasi reruntuhan. Pihaknya masih mengedapankan proses evakuasi para korban.

Baca juga  Kasatresnarkoba Polresta Palangka Raya Hadiri Pencanangan Kampung Bebas Narkoba

“Saya pastikan dulu untuk penyelamatan korban dulu ya. Itu kita fokus itu dulu. Karena masih ada beberapa korban yang masih perlu dievakuasi,” kata Irjen Nanang, Selasa (30/9/2025).

Tim Inafis Polda Jatim dan petugas gabungan tak mau gegabah dalam proses penanganan ini karena bangunan mushala tersebut masih berpotensi mengalami goncangan susulan.

“Kita juga lihat kan kondisinya. Dan ini harus kita pastikan dengan ahlinya ya dari ITS ya. Jangan sampai nanti membahayakan petugas yang akan melakukan evakuasi,” ungkap Irjen Nanang.

Baca juga  Berikan Himbauan Kamtibmas Anggota Satpolairud Gunakan Media Spanduk

Oleh sebab itu, meski Dua ekskavator disiagakan sejak Senin malam, hingga saat ini belum difungsikan mengingat getarannya dapat berpotensi menimbulkan goncangan yang dapat meruntuhkan puing bangunan.

Sementara itu Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Jules Abraham Abast mengatakan Polda Jatim dan SAR gabungan menggunakan alat-alat tertentu yang lebih memungkinkan untuk melakukan penyelamatan terhadap para korban.

“Saat ini fokus pada evakuasi dan penyelamatan korban termasuk personel yang kita libatkan untuk menangani musibah ini,” pungkas Kombes Abast.

Red T

Share :

Baca Juga

Artikel

Danrem 044/Gapo menerima kunjungan silaturahmi Purna Paskibraka Indonesia Kota Palembang

Artikel

Babinsa Koramil 06/Sruweng Hadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Perangkat Desa Giwangretno

Uncategorized

Sosialisasi Satgas Saber Pungli, yang di lakukan Polsek Kahayan Kuala guna cegah terjadinya pungutan biaya yang tak resmi.

Uncategorized

Personil Sat Binmas Polres Pulpis Sambangi pasar Patanak himbau dan Beri Pesan pesan kamtibmas.

Artikel

Danramil 09/Kutowinangun Bangun dan Majukan Koperasi, Wujudkan Koperasi Sehat

Artikel

Sat Binmas Polres Pulang Pisau Gencar Patroli & Sambangi Warga di Kelurahan Bereng kec. Kahayan Hilir

Artikel

Dari Pelatihan ke Lapangan: Serka Mudiono Bantu Petani dengan Teknologi Pompanisasi

BERITA UTAMA

Bersih Desa Temas Bertema,”TEMAS SAE” Tentreme Masyarakat Sedulur Aji Eka Karsa
error: Konten dilindungi!!