Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Rabu, 29 Oktober 2025 - 21:50 WIB

Danrem 101/Ant Didampingi Bupati Tala Serta Dandim 1009/Tla Hadiri Final Pertandingan Tinju Porprov Kalsel Ke-XII

 

Pelaihari – Komandan Resort Militer (Danrem) 101/Antasari Brigjen TNI Ilham Yunus, S.Sos., M.Si., yang juga selaku Ketua Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kalimantan Selatan (Kalsel) bersama Komandan Distrik Militer (Dandim) 1009/Tanah Laut Letkol Inf Adhy Irawan, S.I.P., M.H.I., menyaksikan langsung pelaksanaan pertandingan Final cabang olahraga Tinju dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan ke-XII Kabupaten Tanah Laut yang berlangsung di Gedung Serba Guna RTH Kijang Mas Pelaihari, Rabu (29/10/2025).

Kehadiran Danrem dan Dandim disambut hangat oleh panitia pelaksana, para pelatih, serta atlet dari berbagai kabupaten/kota peserta Porprov. Dimana kehadiran kedua pejabat TNI tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap para atlet sekaligus memastikan jalannya pertandingan berjalan aman, tertib, dan sportif.

Baca juga  Jamin Kondusifitas, Satsamapta Polresta Palangka Raya Datangi Kantor Bawaslu

Dalam kesempatan tersebut, sebagai Ketua Pertina Kalsel Danrem Brigjen TNI Ilham Yunus, S.Sos., M.Si., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan Porprov Kalimantan Selatan ke-XII di Kabupaten Tanah Laut, khususnya cabang olahraga tinju. Menurutnya, ajang ini bukan hanya menjadi sarana untuk mencari atlet berprestasi, tetapi juga sebagai wadah pembinaan mental, disiplin, dan sportivitas bagi generasi muda.

“Porprov adalah momentum penting untuk mengasah kemampuan dan mental juang para atlet daerah. Melalui olahraga tinju kita belajar semangat pantang menyerah, kerja keras, dan kejujuran dalam bertanding. Saya bangga melihat semangat para petinju muda kita hari ini,” tutur Danrem dalam keterangannya.

Baca juga  Wujudkan Generasi Sehat, Babinsa Nogosari Aktif di Posyandu

“Olahraga tinju ini membutuhkan mental dan disiplin yang tinggi. Kami berharap para atlet tetap semangat dan menjadikan ajang Porprov ini sebagai pengalaman berharga untuk meraih prestasi di tingkat yang lebih tinggi,” lanjutnya.

Sementara itu, Dandim 1009/TLA Letkol Inf Adhy Irawan, S.I.P., M.H.I., menambahkan bahwa pihaknya siap mendukung kegiatan olahraga di wilayahnya. Menurutnya, olahraga seperti tinju dapat membentuk karakter tangguh, disiplin, dan berjiwa ksatria.

“Kami sangat mendukung kegiatan Porprov ini. Selain menjadi ajang pembinaan atlet, kegiatan ini juga mempererat silaturahmi antar-daerah dan menumbuhkan semangat kebersamaan. Kodim 1009/TLA akan selalu hadir untuk memastikan setiap cabang olahraga yang dipertandingkan berjalan aman dan kondusif,” ungkap Dandim. (Pendim 1009/Tla)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Pandih Batu sosialisasi Karhutla di desa binaannyaa

Uncategorized

Tak Hanya Patroli ini yang dilakukan Piket siaga Polsek Maliku

Artikel

Giat dukungan terhadap program pemerintah Pusat tentang Ketahanan Pangan

Uncategorized

Patroli Malam Dengan Sasaran Beberapa Obyek Vital Di Wilayah Kecamatan Maliku

BERITA UTAMA

Giat dukungan terhadap program pemerintah Pusat tentang Ketahanan Pangan personil Polsek Sebangau Kuala sambangi petani di Desa Sebangau Permai, Kecamatan Sebangau Kuala Kabupaten Pulang Pisau

Artikel

Personel Polsek Kahayan Kuala melaksanakan sosialisasi Maklumat Kapolda Kateng terkait mengemukakan pendapat di muka umum

Uncategorized

Personel Polsek Maliku Sosialisasi Kepada Masyarakat Kecamatan Maliku

Uncategorized

Sambang ke Masyarakat, Personel Polsek Maliku Lakukan Sosialisasi dan Imbauan
error: Konten dilindungi!!