Home / BERITA UTAMA / HUKRIM / INVESTIGASI / TargetNews.id / TNI-POLRI / Uncategorized

Selasa, 28 November 2023 - 15:14 WIB

Ciptakan Pemilu Damai, Bawaslu Gelar Apel Siaga

Bawaslu Gelar Apel Siaga
Foto,

Bawaslu Gelar Apel Siaga Foto,

 

Ketua Bawaslu Brebes Trio Pahlevi SE menegaskan komitmen untuk melaksanakan Pengawasan penyelenggaraan Pemilu sebagai bentuk tanggung jawab bersama demi mewujudkan Pemilu Aman dan damai. Jajaran pengawas dari tingkat paling bawah, yakni pengawas TPS, Pengawas Kelurahan/Desa dan pengawas pemilu Kecamatan, menjadi ujung tombak Bawaslu. Maka tanpa peran serta semua, Bawaslu Kabupaten Brebes tidak akan bisa berdiri kokoh sampai hari ini.

Demikian disampaikan Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Berbes Trio Pahlevi, SE saat memimpin Apel Siaga Pengawasan Tahapan Kampanye Pemilu 2024, di halaman Stadion Karangbirahi Brebes, Senin (27/11).

Trio mengingatkan bahwa masing–masing dari kita memiliki tanggung jawab yang sama besarnya dan sama beratnya untuk menjamin pelaksanaan Pemilu berlangsung secara demokratis sesuai azas langsung, umum, bebas, rahasia jujur dan adil (Luber Jurdil).

Optimalkan pencegahan dengan identifikasi permasalahan dan isu isu tahapan kampanye pada penyelenggaraan pemilu, petakan potensi kerawanan, jalin koordinasi dengan berbagai stakeholder.

Baca juga  Polres Pasuruan Kota Amankan 14 Kendaraan Saat Patroli Skala Besar di Bulan Ramadhan

“Lakukan pengawasan melekat, catat hasil pengawasan, pastikan seluruh jajaran pengawasan,“ ajaknya.

Pj Bupati Brebes Urip Sihabudin SH MH menyambut baik pelaksanaan apel siaga pengawasan tahapan kampanye pemilu sebagai bagian penting dari pengembangan demokrasi di Indonesia. Untuk itu, dalam pelaksanaannya memerlukan kesiapan dari seluruh komponen yang terkait, baik kesiapan dalam hal kedewasaan berpolitik bagi peserta maupun masyarakat, juga sarana dan prasarana pendukung yang mantap.

“Dengan dilaksanakannya apel siaga ini, seluruh pengawas pemilu harus siap mengawasi satu kali 24 jam, untuk benar-benar memastikan proses kampanye berjalan dengan baik,” kata Urip.

Urip mengingatkan, kalau Kabupaten Brebes memiliki 17 kecamatan, 297 desa dan kelurahan maka sangat dikhawatirkan terjadi indikasi-indikasi pelanggaran.

Baca juga  Tadarus, Salah Satu Cara Jalasenastri Cabang 2 Korcab Pasmar 2 Isi Bulan Ramadhan

Kata Urip, Independensi Bawaslu termasuk KPU, menjadi pintu masuk bagi hadirnya kepemimpinan yang kredibel, punya legalitas, yang benar-benar berasal dari rakyat. Maka dari itu, penguatan kelembagaan bawaslu dan panwaslu menjadi salah satu kunci terselenggaranya Pemilu yang jujur, adil, demokratis dan minim pelanggaran serta konflik.

Urip berharap jajaran Bawaslu dan Panwaslu dapat bekerja secara maksimal, menjalankan tugas pokok dan fungsinya dalam mengawasi jalannya pemilihan umum di Kabupaten Brebes. Pemilu di semua tingkatan dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses menghasilakan pemimpin yang terbaik.

Turut hadir Kepala Kejaksaan Negeri Brebes, Ketua DPRD Brebes, Wakapolres Brebes, Kasdim 0713 Brebes Ketua Pengadilan Negeri Brebes, Ketua KPU Brebes, para kepala OPD Kabupaten Brebes, seluruh anggota Bawaslu Kabupaten Brebes dan Ketua Partai Politik di wilayah Kabupaten Brebes.(Fauzi)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 13/Buluspesantren Dampingi Pembagian Bantuan Beras Di Kantor Desa

Artikel

Koramil Haruyan Karbak Menyatu Dengan Alam, Bersihkan Lingkungan Hingga Tempat Ibadah

BERITA UTAMA

Kapolsek Dukuh Pakis, Kompol Irfan menunjukan barang bukti pisau yang dibawa tersangka.

Artikel

Dampingi Duta Pelajar Anti Narkoba, Ketua DPC LAN Bojonegoro Optimis Sukses

BERITA UTAMA

Bentangkan Spanduk, Polsek Rakumpit Aktif Sosialisasi Karhutla

Uncategorized

Siaga Karhutla, Personel Poslap 31 Wilkum Polsek Maliku Laksanakan Apel Siaga.

Uncategorized

Temui warga masyarakat dan ajak jaga Kamtibmas, itulah yang di sampaikan Petugas Patroli Sat Samapta

Artikel

Wujud Belasungkawa, Kapolres Puncak Jaya Sambangi dan Berikan Bantuan Kepada Warga Yang Sedang Berduka