Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Minggu, 26 Oktober 2025 - 17:40 WIB

Dekat dengan Warga, Satlantas Polres Pulang Pisau Beri Tips Keselamatan Saat Memasang Tenda

Dekat dengan Warga, Satlantas Polres Pulang Pisau Beri Tips Keselamatan Saat Memasang Tenda

Dekat dengan Warga, Satlantas Polres Pulang Pisau Beri Tips Keselamatan Saat Memasang Tenda

 

Pulang Pisau – Satlantas Polres Pulang Pisau menggelar kegiatan “Polantas Menyapa” dengan menyambangi warga yang sedang memasang tenda di Jalan Darung Bawan, Kecamatan Kahayan Hilir, Minggu (26/10/2025) pagi. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kedekatan polisi dengan masyarakat sekaligus menjaga ketertiban dan keselamatan lingkungan.

Kasatlantas Polres Pulang Pisau, IPTU Divani, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pendekatan humanis sekaligus edukasi agar aktivitas warga tetap tertib dan aman. “Melalui Polantas Menyapa, kami ingin memastikan warga dapat beraktivitas dengan nyaman, sekaligus menjaga keselamatan di sekitar lokasi tenda,” ujarnya.

Baca juga  Terkait Keluhan Nasabah, Oknum Karyawan KSP Artha Niaga Mojosari Buka Suara

Petugas memberikan imbauan langsung, membagikan brosur edukasi, dan menyampaikan tips keamanan, termasuk menjaga jarak aman dari jalan raya, memasang tali dan tiang tenda yang kokoh, serta mencegah gangguan arus lalu lintas.

Baca juga  Batuud Koramil 04/Kra Wakili Danramil 04/Kra Hadiri Tarhim Bersama Wakil Bupati Kebumen di Masjid Al'Iman Kel. Jatiluhur, Kec. Karanganyar.

Warga yang ditemui menyambut positif kegiatan ini, mengapresiasi perhatian polisi dalam menjaga ketertiban sekaligus memberikan edukasi praktis yang bermanfaat untuk keselamatan lingkungan sekitar.

Kegiatan Polantas Menyapa merupakan program rutin Satlantas Polres Pulang Pisau untuk memperkuat komunikasi dengan masyarakat, mengedukasi tertib berlalu lintas, dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan di lingkungan mereka. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

Artikel

Perkuat Kemitraan dengan Warga, Polsek Maliku Gencarkan Sambang Kamtibmas untuk Cegah Gangguan Keamanan

Artikel

Rumah Ibu Gendot Roboh Di Makan Usia

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 05/Batang Lakukan Pemeriksaan Hewan Ternak PMK

Artikel

Bhabinkamtibmas Polsek Sebangau Kuala Laksanakan Sosialisasi Karhutla

Artikel

Dewan Guru Ikut Gembira Saat MCK Sekolah Direhab Satgas TMMD ke-126 Kodim 1208/Sambas

Uncategorized

Cegah Praktik Kecurangan dan Penyalahgunaan BBM, Satreskrim Polres Pulang Pisau Cek SPBU

Artikel

Pererat Sinergi, Satlantas Polres Pulang Pisau Menyapa Masyarakat Kamtibmas Polres Pulang Pisau

Uncategorized

Kapolresta Palangka Raya Jum’at Curhat dengan RR Entertainment
error: Konten dilindungi!!