Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Selasa, 6 Juni 2023 - 23:46 WIB

Antisipasi Karhutla, Polsek Sabangau Cek Sarpras di Danau Tundai

Polresta Palangka Raya – Cuaca panas telah terjadi di sejumlah wilayah hukum Polresta Palangka Raya, tidak terkecuali yang ada di Polsek Sabangau.

Sebagai cara untuk mengantisipasi terjadinya Karhutla, beragam cara pun diselenggarakan. Dimulai dari sosialiasi dan edukasi sekaligus menghadiri forum guna membahas Karhutla.

Hari ini, Selasa (6/6/2023) pagi, aparat kepolisian terlihat mendampingi kegiatan pemeriksaan sarana pra sarana (Sarpras) yang berada di Kelurahan Danau Tundai.

Baca juga  Ketua KPU Kota Tegal: Media Harus Dapat Memberikan Narasi yang Menggembirakan

Ditempat tersebut, petugas pun mengecek sejumlah Sarpras yang dapat dipergunakan dalam menanggulangi Karhutla.

“Pengecekan yang dilakukan yaitu sebagai bentuk kesiapsiagaan kami guna mengantisipasi Karhutla,” kata Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sabangau Ipda Ali Maffud.

“Harapan kami dan kita semua tentunya, semoga Karhutla tidak akan terjadi pada wilayah hukum Polsek Sabangau. Untuk itu, ayo kita bersama-sama mencegah hal tersebut,” tukasnya.

Baca juga  Bhabinkamtibmas Polsek Kahayan Kuala menyampaikan pesan Kamtibmas, dan Himbauan kamtibmas

Lebih lanjut, Ali menjelaskan, jika di Kelurahan Danau Tundai setidaknya ada 4 unit mesin air yang diserahkan tahun 2018 lalu dan 28 titik sumur bor. “Namun hanya 1 unit yang bisa dipakai karena yang lainnya terendam banjir,” pungkasnya.(dk_reborn)

Share :

Baca Juga

Artikel

Hadapi Kesiapan Operasi Ketupat Telabang 2024, Polres Pulang Pisau Lakukan Pelatihan Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan

BERITA UTAMA

Polsek Sebangau Kuala Patroli Jam Rawan Di Malam hari

Artikel

Anggota Satlantas Polres Pulang Pisau Patroli Harkamtibmas di SPBU

BERITA UTAMA

Turut Jaga Kamseltibcar Lalu Lintas, Satsamapta Kerahkan Personel Lakukan Pengaturan Arus Lalin

Artikel

Guru Penggarap Sarat Inovasi

BERITA UTAMA

Pastikan Berjalan Lancar, Babinsa Koramil 15/Klirong Dampingi Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah

BERITA UTAMA

Himbauan Kamseltibcarlantas Melalui Giat Penling Satlantas Polres Pulang Pisau

BERITA UTAMA

Mako Polsek Bukit Batu Kembali Operasikan Motor Bajaka