Home / Uncategorized

Sabtu, 30 September 2023 - 15:46 WIB

Jadi Guru Ngaji Polantas Polres Situbondo Bangun Rohani Anak Sejak Dini

 

SITUBONDO – Personel Satlantas Polres Situbondo Bripka Nikmatul Khair nyambi menjadi guru ngaji di sela-sela kesibukannya bertugas di Pos Lantas Banyuglugur.

Anggota Polisi Lalu lintas ( Polantas ) tersebut mengajari sejumlah anak dan remaja mengaji di Musholla Nurul Iman yang berlokasi tidak jauh dari pos tempatnya bertugas.

“ Saya lakukan untuk mengisi waktu anak-anak dengan pendidikan rohani dan agama guna pembentukan akhlak dan pemahaman agama yang benar sejak dini “ kata Bripka Nikmatul Khair usai mengaji Surat Yasin serta Tahlil bersama anak-anak, Kamis malam (28/9/2023)

Bripka Nikmatul Khair menyebut kegiatan ini juga dilakukan agar anak-anak lebih dekat dengan Polisi. Hal ini agar program Polisi Sahabat Anak dapat berjalan dengan baik.

Baca juga  Bati Tuud Dan Babinsa, Koramil 19/ Kuwarasan Hadiri Selamatan Desa Menyaksikan Pagelaran Wayang Kulit

“ Dengan mengajar ngaji Al-Quran, diharapkan dapat membentuk generasi penerus bangsa yang berakhlak dan bertata krama baik, yang akan berpengaruh positif terhadap terciptanya kondisi keamanan yang kondusif “ ucapnya

Sementara itu, Siti Hamidah salah satu remaja yang belajar mengaji mengaku senang mendapat seorang guru seorang Polisi, karena berkat pelajaran yang diberikan anak-anak bisa membaca dan mengaji Al-Quran dengan lancar.

“ Kami bersyukur ada guru yang mengajar mengaji, Alhamdulillah setiap bapak Khair piket di Pos menyempatkan diri mengaji bersama anak-anak di Musholla Nurul Iman “ ungkapnya.

Baca juga  Eratkan Kebersamaan Warga, Babinsa Kaweron Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

Di tempat terpisah Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh anggota Polantas tersebut.

Menurutnya hal itu adalah upaya yang baik yang telah dilakukan sebagai anggota Polri dalam membangun Rohani bagi generasi penerus bangsa.

“Saya apresiasi, itu juga bagian dari upaya membangun Rohani sejak dini, dengan harapan kelak menjadi warga Masyarakat yang bermartabat,”pungkas AKBP Dwi Sumrahadi. (Anil)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Cegah Karhutla, Personil Sat Binmas Polres Pulang Pisau memberikan himbauan dilarang membakar hutan dan lahan secara sembarangan kepada masyarakat

Artikel

Personel Kodim 1009/Tanah Laut Hadiri Kegiatan Gerakan Percepatan Tanam Padi Serentak dan Temu Lapang Di Desa Handil Babirik

BERITA UTAMA

Personel Piket Sabhara Regu II Patroli di Sejumlah Jalan Raya dan Objek Vital

Artikel

Kapolres Kendal AKBP Feria Kurniawan Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Personel

Artikel

Bhabinkamtibmas Sambangi Warga sekaligus Sisipkan Pesan Kamtibmas

Uncategorized

Cegah kecelakaan lalu lintas saat Bulan Ramadhan personel Polsek Maliku melaksanakan pengaturan lalulintas

Uncategorized

Anggota Satpolairud Berikan Edukasi Kepada Penumpang Fery Penyebrangan

Uncategorized

Satlantas Polres Pulang Pisau Lakukan Penling, Upaya Kamseltibcarlantas