KODIM 0709/ KEBUMEN – Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Sertu Suratno bersama Bhabinkamtibmas Bripka Zaenal Arifin dan warga masyarakat melaksanakan kerjabakti pembersihan saluran irigasi secara serentak di wilayah desa Sidomukti Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah, Senin (06/02/2023)
Kegiatan yang bertujuan untuk memperoleh pasokan air dari Bendung Karet dengan cara membersihkan saluran irigasi menuju ke areal persawahan ini juga dalam rangka peninjauan bendung karet dari Kementerian Pertanian.
Untuk meningkatkan hasil panen para petani harus didukung pengairan yang tercukupi, saluran irigasi harus baik. untuk memenuhi hal tersebut, Babinsa Sertu Suratno yang bersinergi dengan Bhabinkamtibmas di lapangan telah berkoordinasi dengan pihak Pemerintah desa, P3A dan Gapoktan untuk mengadakan pembersihan saluran irigasi guna memperlancar pengairan.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ka UPTD PJI Sempor Teguh, ST beserta sejumlah staf, Korlap PPL BPP Kecamatan Kuwarasan, PPL, Kades Sidomukti Bpk Sukiman, S.Pd beserta sejumlah perangkat desanya dan warga masyarakat desa Sidomukti. (SSY’95ARM/Pendim)
#TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat