Home / Uncategorized

Selasa, 22 Agustus 2023 - 07:06 WIB

Empat Induk Organisasi Olahraga KORMI Dilantik

TargetNews.id
Empat Induk Organisasi Olahraga KORMI Dilantik

TargetNews.id Empat Induk Organisasi Olahraga KORMI Dilantik

TEGAL – Sebanyak empat Induk Organisasi Olahraga (INORGA) Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Tegal masa bakti 2023 -2027, resmi dilantik, Senin (21/8/2023), di Pendopo Ki Gede Sebayu, Komplek Balai Kota Tegal.

Keempat INORGA tersebut adalah Asosiasi Senam Kebugaran Indonesia (ASKI) yang diketuai oleh Hertanti Pindayani, Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitness Indonesia (ASIAFI) diketuai oleh Debby Firoeza Indiany, Perkumpulan Pelayang Seluruh Indonesia (PELANGI) diketuai oleh Guntur Mulyono, dan Persatuan Pelestari Olahraga Tradisional Indonesia (PORTINA) diketuai oleh Sapto Adji.

Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus INORGA KORMI Kota Tegal yang hari ini baru dilantik.

“Selamat bekerja dan mengemban tugas dalam memajukan dunia olahraga di Indonesia khususnya di Kota Tegal,” kata Dedy Yon kepada pengurus yang baru dilantik.

Baca juga  Jaga Keakraban Babinsa Sulung Laksanakan Komsos Bersama Perangkat Desa Binaan

Ia berharap kepada pengurus yang baru dilantik agar dapat bekerja dengan maksimal.

Dedy Yon berharap KORMI yang tujuan utamanya diantaranya adalah membangun bakat dan meningkatkan prestasi olahraga di Indonesia, supaya dapat memfokuskan tujuan utama tersebut dalam program-program kedepan dari KORMI.

“Saya percaya dengan pembinaan dan bimbingan yang tepat kita akan dapat melahirkan atlet-atlet yang dapat membanggakan dan membawa nama harum Kota Tegal dan negara Indonesia di ajang internasional,” harap Wali Kota Tegal.

Pemerintah Kota Tegal akan mengupayakan dukungan semaksimal mungkin dalam hal pengembangan bakat para atlet. Pemerintah berkomitmen untuk senantiasa bersinergi dengan KORMI dan organisasi-organisasi olahraga lain yang berperan aktif dalam memajukan dunia olah raga Kota Tegal.

Baca juga  Berubah Warna, Lapangan Volley Dana CSR HCML Yang Mangkrak Di Mandangin Sampang

Ketua KORMI Kota Tegal, Anton Prabowo, pada acara pelantikan tersebut menyampaikan, bahwa dengan dilantiknya empat pengurus INORGA di Kota Tegal, menambah jumlah INORGA KORMI Kota Tegal menjadi 24 INORGA.

Anton Prabowo mengharapkan peran aktif pengurus, agar mampu mengembangkan olahraga masing-masing di Kota Tegal. Khusus untuk pengurus ASKI dan ASIAFI, Ia meminta agar mendata jumlah instruktur di Kota Tegal dan mengelola instruktur, baik itu instruktur aerobik maupun instruktur fitnes agar Kota Tegal memiliki keragaman instruktur di Kota Tegal.(fauzi)

TargetNews.id
Empat Induk Organisasi Olahraga KORMI Dilantik

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Sambut HUT Lalu Lintas ke-68, Sat Lantas Polres Pulang Pisau Bagikan Bantuan Sosial

Artikel

Warga Kelurahan Mintaragen Dan Panggung Kota Tegal Ribuan Dan Puluhan Tahun Kesulitan Urus Sertifikat Hak Tanah nya,Sebab nya Demo

Artikel

Danpuspom TNI Buka Rakornis Pom TNI – Propam Polri Tahun 2024

Uncategorized

Sattahti Polresta Palangka Raya Kembali Buka Layanan Besuk Online

Uncategorized

Aklamasi Dwi Christianto Sah Jabat Ketua IWO Periode 2023 -2028

Uncategorized

Polres Ngawi Ungkap Kasus Judi Online, Selegram Endorse Judi Online

Artikel

Tanam Padi Perdana, Koramil 19/ Kuwarasan Dan PPL Dampingi Poktan Harjo Tani 2 Desa Harjodowo

Artikel

Keluarga Besar Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah Mengucapkan Selamat Memperingati HARI PAHLAWAN NASIONAL 10 November 2024 Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu