Home / Uncategorized

Selasa, 1 Oktober 2024 - 16:04 WIB

Kapolres Pulpis Hadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Bupati Pulang Pisau

 

Pulang Pisau – Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K., menghadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 bertempat di Lapangan Apel Kantor Bupati Pulang Pisau, Selasa (01/10/2024) Pagi.

Upacara juga dihadiri Forkopimda Pulang Pisau, diikuti seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, TNI, Polri, serta perwakilan pelajar dan gabungan ormas. Bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Bupati Pulang Pisau.

Adapun tema peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun ini yaitu “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”.

Baca juga  Maklumat Kapolda Kalteng di tempelkan di tempat umum supaya bisa di baca Masyarakat

Kegiatan upacara diawali dengan hening cipta yang di pimpin oleh Inspektur Upacara, dilanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila oleh Inspektur Upacara, pembacaan naskah UUD 1945, dan pembacaan Naskah Ikrar Hari Kesaktian Pancasila.

Sementara itu dikonfirmasi terpisah, Kapolres Pulang Pisau mengatakan, peringatan Hari Kesaktian Pancasila merupakan momen tepat untuk menggugah kembali semangat perjuangan dan kesetiaan kepada ideologi negara yaitu Pancasila.

Baca juga  Komandan Kodim 1008/Tabalong Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Tabalong

“Menjadi tugas kita bersama untuk menjaga Pancasila. Tidak sekedar menghafal tetapi juga mengamalkan dan mengimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Perjalanan sejarah Indonesia telah mencatat bahwa Pancasila telah berkali-kali hendak ditumbangkan, namun hingga saat ini tetap berdiri tegak dan terbukti mampu mempersatukan seluruh rakyat Indonesia.

“Dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur Pancasila, bangsa Indonesia tetap kokoh demi tegaknya NKRI,” tandasnya. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Ditjen Bina Adwil Kemendagri Apresiasi 10 Satker Dekonsentrasi Terbaik Semester I Kategori Nilai IKPA

Artikel

Innalillahiwainnailaihirojiun

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Cegah Potensi Praktik Pungli di Desa Binaannya.

Artikel

Gelorakan Semangat Anti Korupsi Dalam Rangka Hakordia 2024 Kejati Jatim Libatkan Ratusan Guru se-Jawa Timur

Artikel

Polres Probolinggo Kota Amankan 11 Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Selama 1 Bulan Terakhir

Artikel

Polres Pamekasan Sukses Amankan Rekapitulasi Hitung Suara Pilkada 2024

BERITA UTAMA

Danramil 09/Kutowinangun Hadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Janji Panwaslu Desa Se Kecamatan Kutowinangun

Uncategorized

Lapor Pak Kapolda….Kemana Lagi Kami harus Konfirmasi Agar Ditindak Lanjuuuttt…??!!!