Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Selasa, 30 Mei 2023 - 10:33 WIB

Operator DD Di Sampang, Luncurkan Realisasi Lebih Awal Di Aplikasi OM Span

foto : Luncurkan Realisasi Lebih Awal Di Aplikasi OM Span

foto : Luncurkan Realisasi Lebih Awal Di Aplikasi OM Span

SAMPANG,TargetNews.id – Operator di sejumlah Pemerintahan Desa di Sampang Madura Jawa Timur diketahui telah meluncurkan Realisasi Anggaran Dana Desa (DD) lebih awal di Aplikasi OM Span milik Menteri Keuangan (Menkeu)

Aplikasi OM Span (Online Monitoring Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara) merupakan Aplikasi yang digunakan dalam rangka memonitoring transaksi dan menyajikan informasi sesuai kebutuhan yang diakses melalui jaringan berbasis web

Masalahnya Realisasi Anggaran DD yang di luncurkan itu tidak sesuai fakta dilapangan

Permasalahan itu terkuak dalam forum Diskusi non formal jajaran Pengurus LSM Garda Kawal Sampang (GKS) dengan Kepala Dinas Permberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) setempat.

foto : Luncurkan Realisasi Lebih Awal Di Aplikasi OM Span

Bertempat di ruang Kepala DPMD jalan Jaksa Agung Suprapto senin 29/5, Pertemuan itu di hadiri oleh Kepala DPMD, Irham Nurdayanto Kabid Administrasi Pemdes, Ridho Penggerak Swadaya Masyarakat Muda Bidang Penataan dan Kerjasama Desa serta Operator di DPMD

Dari jajaran LSM GKS di hadiri oleh Abd Azis Sekretaris GKS, Supriyadi Bidang Advokasi dan Investigasi GKS serta Jasuli Wartawan Target-24jam.com Biro Sampang mitra dari LSM GKS

Baca juga  PERISTIWA KEBAKARAN DI MELINAU BUNUT HULU MENGHANGUSKAN GUDANG ALAT PERTANIAN DAN SPAREPART

Menurut Abd Azis tidak singkronnya tampilan Realisasi Anggaran DD di sejumlah Desa di Aplikasi OM Span dengan fakta dilapangan diketahui melalui laman Aplikasi “JAGA” KPK RI yang ngelink dengan Aplikasi milik Kemenkeu
“Realisasi yang tidak singkron itu diketahui saat Tim Investigasi GKS yang dikomandani Supriyadi cros cek Lapangan, ada yang belum dikerjakan dan ada juga yang masih berproses tapi Realisasinya sudah tampil di Aplikasi OM Span,” ujar Abd Azis

Masih menurut Abd Azis, atas temuan itu pihaknya menghubungi Irham Nurdayanto Kabid Administrasi Pemdes DPMD dan atas instruksi Kepala DPMD mengajak Sharing dengan jajaran LSM GKS

Dipertegas oleh Supriyadi, tampilan lebih awal Realisasi Anggaran DD ini berpotensi menjadi pintu celah praktik Kolusi, Korupsi dan Nepotisme (KKN), seperti laporan fiktif, Realisasi di lapangan tidak sesuai perencanaan bahkan dimungkinkan tidak dikerjakan karena Realisasinya sudah tampil dan terkirim
“Yang lebih berbahaya lagi tampilan Realisasi Anggaran DD itu terpantau melalui Aplikasi “JAGA” milik KPK RI,” tutur Supriyadi

Baca juga  Anggota DPRD Pemilik Ambulan Gratis Ini Apresiasi Bupati Sumenep Achmad Fauzi

Ia berharap pihak DPMD mengevaluasi dan menegur oknum Operator Pemerintahan Desa nakal tersebut

Menanggapi hal itu Irham Nurdayanto mengaku belum mengetahui perihal temuan dari LSM GKS dan meminta Operator DPMD untuk mengeceknya

Dijelaskan, selama ini Aplikasi OM Span yang dijalani oleh DPMD berbasis Sistem Keuangan Desa (Siskeudes) dan menggunakan password khusus yang tidak semua orang dapat mengaksesnya.

foto : Luncurkan Realisasi Lebih Awal Di Aplikasi OM Span

“Dengan temuan dan masukan ini tentu menjadi catatan bagi DPMD untuk lebih memperketat pengawasan serta alur penyampaian Realisasi dari Operator Pemerintahan Desa,” ungkap Irham Nurdayanto

Sementara Chalilurrahman Kepala DPMD mengaku kaget dan tidak mengetahui permasalahan yang diungkap oleh Pengurus LSM GKS
“Terima kasih atas kesediaan melakukan sharing dan masukannya, ini bentuk sinergitas LSM GKS dalam rangka membantu Pemerintah terkait Sistem laporan Realisasi Anggaran DD secara digital,” ucap Chalilurahman

Ia berjanji dalam waktu dekat akan mengundang Operator dan Pendamping baik di Tingkat Desa, Kecamatan maupun Kabupaten untuk menyampaikan hal tersebut serta akan menegur oknum Operator Pemerintahan Desa yang menjadi temuan dari LSM GKS. (red)

Share :

Baca Juga

Artikel

Personel Satgas Yonif 611/Awang Long, Pos Nayaro Melaksanakan Karya Bakti Menyambut Natal

Artikel

Siswi Disabilitas Sekolah Polisi Wanita Lemdiklat Polri itu juara Muaythai Putri

BERITA UTAMA

Manunggal Dengan Rakyat, Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Bantu Warga Pengecoran Jalan Usaha Tani

Artikel

Relawan Sudaryono Mengelar Deklarasi KOPDAR, di Alamat Posko Kopdar Jalan Raya Ketanggungan – Ciledug Kabupaten Brebes

Artikel

Evaluasi Kinerja Gakkum Lantas 2025, Subdit Gakkum Ditlantas Polda Kalteng Sambangi Polres Pulang Pisau

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil-04/Kra Latih PBB Siswa SDN Wonorejo Kec Karanganyar Menyambut Lomba PBB Siswa SD Tingkat Kec Karanganyar

BERITA UTAMA

Cegah Balapan Liar dan Tawuran Satsamapta laks Blue Light Patroll

BERITA UTAMA

Ini cara agar memutus mata rantai covid-19, Personil Polsek Kahayan Tengah Semprot Cairan Desinfektan Di Mako Polsek