Polresta Palangka Raya – Patroli kembali dilakukan oleh Polsek Bukit Batu jajaran Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng pada wilayah hukumnya, sebagai upaya untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Kali ini patroli dilakukan oleh Aiptu Fitriansyah bersama kedua rekannya pada area pemukiman masyarakat di kawasan Kelurahan Banturung, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Sabtu (25/2/2023) mulai pukul 11.00 WIB.
“Kita akan berpatroli menyusuri kawasan pemukiman masyarakat yang berada di kawasan Kelurahan Banturung guna memantau bagaimana kondisi keamanan dan ketertibannya, khususnya pada momen akhir pekan saat ini,” ungkap Aiptu Fitriansyah.
Tak hanya melakukan patroli pada kawasan tersebut, Aiptu Fitriansyah dan rekan-rekannya juga menyempatkan diri untuk berdialog bersama warga yang dijumpai untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
“Kami mengingatkan agar bapak dan ibu sekalian dapat senantiasa memastikan rumah dalam keadaan terkunci dengan baik apabila hendak ditinggalkan agar terhindar dari tindak pencurian, termasuk juga dengan kondisi arus listrik harus aman dan kompor dalam kondisi tidak menyala,” imbaunya.
Selain itu, imbauan kamtibmas uga disampaikan kepada warga setempat agar terhindar dari tindak kejahatan yang berpotensi terjadi di kawasan pemukiman, khususnya seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
“Pastikan juga seluruh kendaraan yang ditinggalkan sudah terparkir di tempat yang aman serta terkunci setang dengan baik, apabila perlu gunakan kunci ganda atau kunci roda beserta gembok bagi kendaraan sepeda motor,” tutur Fitriansyah.
Patroli yang dilakukan oleh Polsek Bukit Batu berlangsung hingga sekitar pukul 12.30 WIB, dengan hasil kegiatan yakni tidak ditemukan adanya tindak kriminalitas maupun gangguan keamanan pada area pemukiman di kawasan tersebut. (pm)