Nagan Raya – Warganya mendapatkan bantuan Coorporate Social Responsibility (CSR) dari PT Ensem Lestari Jaya Keuchik Gampong Ujong Lamie Kecamatan Darul Makmur Kabupaten Nagan Raya, Aceh sampaikan apresiasi kepada pimpinan PT Ensem Lestari Jaya, Sabtu, (14/01/2023).
Keuchik Ujong Lamie, Sulaiman menyampaikan apresiasi tersebut terkait telah tersalurnya bantuan pemberdayaan ekonomi masyarakat untuk kelompok ternak ayam dan kambing kepada fakir miskin yang ada di desanya.
“Terimakasih kepada pimpinan perusahaan Ensem Lestari Jaya dan Bappeda yang telah menyalurkan bantuan kambing dan ayam untuk usaha UMKM di Gampong Ujong Lamie melalui dana CSR,” ungkap Sulaiman.
“Semoga bermanfaat dan berkembang perekonomian masyarakat Gampong Ujong lamie. saya selaku kepala Desa Ujong Lamie selalu memantau tentang perkembangannya kedepan dan sekali lagi saya ucapkan terimakasih semoga tahun 2023 ini dapat lebih banyak lagi yang bisa di bantu,” tambah Keuchik Ujong Lamie tersebut.

Foto : Penerima Manfaat CSR PT Ensem Lestari Jaya, Keuchik Ujong Lamie Sampaikan Apresiasi
Pada sebuah kesempatan, dihadapan pimpinan perusahaan, PJ Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas menyampaikan bahwa persoalan kemiskinan ekstrem merupakan tanggung jawab bersama-sama. persoalan kemiskinan bukan saja tanggung jawab pemerintah, melainkan instansi terkait lainnya termasuk dari dunia usaha yang menjalankan usahanya di wilayah hukum Nagan Raya.
ISMAIL