Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Jumat, 31 Januari 2025 - 13:26 WIB

Personil Polres Sampang Datangi Kebakaran Rumah Di Kecamatan Robatal

Personil Polres Sampang Datangi Kebakaran Rumah Di Kecamatan Robatal

Personil Polres Sampang Datangi Kebakaran Rumah Di Kecamatan Robatal

 

Sampang TargetNews.id – Kapolres Sampang AKBP Hartono S.Pd, MM melalui Kapolsek Robatal AKP Siswanto SH membenarkan kejadian rumah terbakar di Dusun Mungging Desa Robatal Kecamatan Robatal Sampang – Jawa Timur pada hari kamis tanggal 30 Januari 2025 sekira pukul 18.30 Wib.

Setelah menerima laporan dari masyarakat, personil Polsek Robatal kesatuan Polres Sampang langsung mendatangi lokasi kebakaran untuk membantu memadamkan api bersama warga sekitar rumah.

AKP Siswanto menyampaikan bahwa pemilik rumah yang mengalami musibah kebakaran adalah Gerih usia 75 tahun jenis kelamin laki-laki alamat Dusun Mungging Desa Robatal Kecamatan Robatal Sampang.
“Kebakaran diduga dipicu dari api dupa yang jatuh kekasur sehingga terjadi kebakaran rumah berikut semua isi rumah,” kata AKP Siswanto kepada awak media.

Baca juga  Sambangi Warga Dengan Humanis, personel Polsek Sebangau Kuala Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warganya

Dari kejadian kebakaran yang terjadi diwilayahnya tersebut, AKP Siswanto menegaskan tidak ada korban jiwa.

Kapolsek Robatal menjelaskan dari kebakaran rumah, korban An. Gerih mengalami kerugian materiil ditaksir sebesar Rp 250.000.000 (Dua ratus lima puluh juta Rupiah) dengan rincian bangunan rumah ± Rp. 100.000.000,- (Seratus juta Rupiah) berikut perhiasan, sepeda motor Kawasaki Ninja, Kulkas, 2 mesin pompa air dan lain-lain ± Rp. 150.000.000 (Seratus lima puluh juta Rupiah).

Mengenai kronologi kejadian, Kapolsek Robatal AKP Siswanto menjelaskan bahwa kebakaran berawal dari istri korban Gerih (Hani) membakar dupa setelah melaksanakan sholat magrib yang ditaruh didinding kayu rumahnya.

“Hani setelah menunaikan sholat magrib membakar duka yang ditaruh didinding kayu sebesar kasur yang terbuat dari kapuk Setelah itu Gerih bersama istrinya keluar rumah untuk menjenguk orang tuanya yang sedang sakit ditimur rumahnya,” jelas AKP SIswanto.

Baca juga  Babinsa melaksanakan komsos dengan menghadiri Forum Konsultasi Publik Regsosek

AKP Siswanto mengatakan bahwa Gerih dan istrinya saat dirumah orang tuanya mendengar suara ledakan kemudian langsung keluar dan melihat rumahnya sudah terbakar.

Kapolsek Robatal AKP Siswanto dalam mengantisipasi terjadinya kebakaran rumah menghimbau kepada masyarakat untuk menjauhkan benda benda yang mudah terbakar dari sumber api, matikan peralatan elektronik jika tidak atau sudah digunakan, matikan kompor jika sudah digunakan dan pastikan jika mau berpergian serta hati-hati terhadap pemakaian lilin, dupa, obat nyamuk bakar lampu minyak/teplok, korek api dan menjaukan dari jangkaun anak-anak.

Bib

Share :

Baca Juga

Artikel

Kapolres Batang Kenalkan Selogan Cemerlang Pertemuan Akrab Kapolres Batang dan Media, Sinergi Pererat Hubungan Sekaligus Memperkenalkan Slogan Cemerlang

Uncategorized

Personil Polsek Kahayan Kuala giat KRYD berupa Patroli Kamtibmas guna Cegah Kriminalitas.

Artikel

Bhabinkamtibmas Sosialisasi ke Warga tentang TPPO

Artikel

AKP Sigit Ekan Sahudi, S.H., Sosok Polri Pengayom dan Murah Senyum, Dapat Ucapan Selamat dari Insan Pers

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Pandih Batu Sampaikan Penyuluhan terkait Tindak Pidana Perdagangan Orang.

Artikel

Pembagian Brosur Keselamatan Berlalu lintas kepada pengguna jalan, pengendara roda 2 & pengemudi roda 4

Uncategorized

Bripka Agus Alamin Sambangi Penumpang Kapal Fery Sampaikan Isi Maklumat Kapolda Kalteng

Artikel

Personel Polsek Kahayan Kuala menyampaikan pesan Kamtibmas, dan Himbauan kamtibmas