Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / Uncategorized

Selasa, 5 November 2024 - 23:05 WIB

Ria Norsan berjanji jaga ketersediaan sembako untuk kendalikan inflasi

Ria Norsan berjanji jaga ketersediaan sembako untuk kendalikan inflasi

Ria Norsan berjanji jaga ketersediaan sembako untuk kendalikan inflasi

 

SINGKAWANG TargetNews.id Calon Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 2, Ria Norsan, berkomitmen untuk menjaga ketersediaan sembilan bahan pokok (sembako) di pasaran demi mengendalikan inflasi di Kalimantan Barat. Pernyataan ini disampaikannya dalam debat kandidat Pilkada Kalbar yang berlangsung di Swiss Bell, Singkawang, pada Selasa (5/11/2024) malam.

Dalam debat tersebut, Ria Norsan menjawab pertanyaan dari panelis terkait langkah konkret pembangunan ekonomi yang sejalan dengan kehidupan sosial dan lingkungan. Ia menegaskan pentingnya menjaga kestabilan ekonomi dengan memastikan pasokan sembako tetap tersedia.

Baca juga  Personel Satlantas Polres Pulang Pisau dengan santun Berikan Teguran Humanis Kepada Pengendara Sepeda Motor Tanpa Helm

“Untuk menjaga pembangunan ekonomi, kami akan menjaga inflasi. Kita tetap mengupayakan sembilan bahan pokok tersedia,” ujarnya.

Ria Norsan menambahkan bahwa upaya pengendalian inflasi akan dilakukan dengan membangun kerja sama antara pemerintah provinsi dengan pemerintah daerah kabupaten dan kota. Menurutnya, dukungan dari kebijakan kepala daerah masing-masing sangat penting dalam mengatasi kenaikan harga dan menjaga daya beli masyarakat.

Baca juga  Pemkab Tegal Siapkan 15.000 Porsi Makanan Gratis di Pesta Rakyat Slawi Ageng 2023

“Kita kerja sama ke pemkab, yang punya kebijakan yang mendukung agar tidak terjadi inflasi,” katanya menegaskan.

Debat kandidat kedua Pilkada Kalbar ini diharapkan memberikan wawasan bagi masyarakat terkait visi dan program yang diusung para calon pemimpin dalam menghadapi berbagai tantangan ekonomi di Kalimantan Barat.(reni)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Patroli sinergi antispasi Api di wilayah Kec. Sebangau Kuala.

Uncategorized

Giat Preventif terhadap kejahatan / tindak pidana personel Sat Samapta lakukan Patroli di Obvit

Artikel

Di HUT ke-48, Wali Kota Resmikan Musholla Perumda Air Minum Tirta Bahari Kota Tegal

Uncategorized

Demi Keselamatan Pelajar, Satsamapta Polresta Palangka Raya Atur Arus Lalin SDN-5 Bukit Tunggal

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 15/Klirong Bantu Proses Evakuasi ODGJ Di Wilayah Binaan Ke Rumah Sakit

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 13/Blsp Bersama Anggota Polsek Buluspesantren Amankan Jalur Arus Mudik Lebaran

BERITA UTAMA

Pelihara Kerapian dan Kebersihan Pangkalan, Anggota Koramil 15/Klirong Melakukan Perbaikan Dan Pembersihan Koramil

BERITA UTAMA

Lakukan Cooling System, Bhabinkamtibmas Berupaya Ciptakan Pemilu Damai 2024