Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Jumat, 14 April 2023 - 15:14 WIB

Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Koramil 06/Sruweng Dampingi Pelaksanaan Posyandu Di Desa Binaan

KODIM 0709/KEBUMEN – Kegiatan Posyandu merupakan program rutin yang dilaksanakan oleh petugas kesehatan Bidan Desa di masing masing desa yang dibantu oleh ibu kader PKK, yang ditugaskan membantu untuk mengontrol kesehatan Balita dan Ibu hamil.
Dalam kegiatan posyandu dilaksanakan pemberian imunisasi bagi Balita untuk mewujudkan program pemerintah dalam menciptakan Balita yang sehat demi tercapainya generasi penerus bangsa yang unggul di masa mendatang.
Kegiatan Posyandu di wilayah mendapat perhatian dari Kodim 0709/Kebumen dimana kali ini Serma Tambah Babinsa Koramil 06/Sruweng ikut serta mendampingi kegiatan Posyandu Balita yang dilaksanakan di Balaidesa Trikarso, Kecamatan Sruweng, Kabupaten Kebumen, Selasa (11/04/2023).
Pendampingan Babinsa dalam setiap kegiatan kewilayahan untuk kelancaran serta tertibnya jalannya kegiatan. Peran keikutsertaan Babinsa di tengah-tengah para petugas kesehatan sangat terbantu untuk menyukseskan pelaksanaan kegiatan Posyandu Balita ini.
Ditempat Terpisah, Komandan Koramil 06/Sruweng Kapten Inf Budi Riyanto mengatakan bahwa kegiatan Posyandu menjadi sarana yang sangat penting bagi masyarakat khususnya bagi ibu dan anak, untuk memantau perkembangan kesehatannya Balitanya.
”Dengan melakukan penimbangan berat badan Balita, Imunisasi, pemberian Vitamin, serta asupan makanan tambahan, serta mengontrol kesehatan ibu hamil secara rutin akan mewujudkan masyarakat yang sehat dan sejahtera.” tutup Danramil. (Pendim)

Share :

Baca Juga

Artikel

PJ Wali Kota Apresiasi Lanal Tegal atas Program PROLAKASIH

BERITA UTAMA

Pengusaha Dirugikan, TKBM Saling Klaim Wilayah Kerja Berakibat Biaya Tinggi

Artikel

Agus Dwi Sulistyantono Terpilih Sebagai Ketua Kwarcab Kota Tegal Periode 2024-2029

BERITA UTAMA

Hadapi Pemilu 2024 Relawan Patroli Cyber Dikukuhkan

BERITA UTAMA

BABINSA BERSAMA TIM RELAWAN GABUNGAN MELAKSANAKAN PENCARIAN KORBAN TENGGELAM DI PANTAI

Artikel

Polsek Maliku Laksanakan Patroli Cegah Niat dan Kesempatan Pelaku Kejahatan.

BERITA UTAMA

Dandim 1612/Manggarai Sambut Tim Setjen Wantannas dalam Kunjungan Kerja Dalam Negeri (KKDN)

Artikel

M.Johari Kader Partai Hanura, Putra H.Asmadi Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Kubu Raya