Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Kamis, 25 Mei 2023 - 02:09 WIB

Dinyatakan P-21, Polresta Palangka Raya Limpahkan Tersangka Kasus Kepemilikan 1 Kg Lebih Sabu dan Ratusan Ekstasi

Polresta Palangka Raya – Satresnarkoba Polresta Palangka Raya. Polda Kalteng berhasil merampungkan proses penyidikan terhadap tersangka kasus kepemilikan 1 kilogram (kg) lebih sabu dan ratusan pil ekstasi yang diamankan pada wilayah hukumnya.

Hal itu diungkapkan oleh Plt. Kasatresnarkoba, AKP Harno, S.H., M.M. saat ditemui pada ruang kerjanya di Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu (24/5/2023) siang.

“Proses penyidikan terhadap tersangka berinisial AR (43) terkait kasus kepemilikan 1 kilogram lebih sabu dan ratusan pil ekstasi telah berhasil kita rampungkan, dengan terbitnya surat dari Kajari bahwa berkas perkara kasus tersebut sudah lengkap atau P-21,” ungkap AKP Harno.

Baca juga  Warga Kuin Kacil Antusias Ikuti Posyandu dalam Kegiatan TMMD ke-125

Kasus tersebut berhasil diungkap oleh Satresnarkoba Polresta Palangka Raya pada Tanggal 9 Bulan Februari Tahun 2023 lalu, setelah melakukan penggerebekan dan penggeledahan pada kediaman AR yang berada pada kawasan Jalan Hiu Putih IX.

AKP Harno menerangkan, proses penyidikan telah dilakukan selama kurang lebih 3 bulan terhadap tersangka yang juga langsung diamankan pada Mapolresta Palangka Raya setelah dilakukan penangkapan oleh Satresnarkoba.

Baca juga  FPII Setwil Riau Adakan Acara Buka Bersama di Panti Asuhan

“Dengan berkas perkara yang sudah dinyatakan P-21, maka tersangka AR beserta barang bukti pun telah diserahkan kepada Kejaksaan Negeri Palangka Raya untuk melanjutkan proses hukum tahap dua, yang diterima secara langsung oleh Jaksa Penuntut Umum,” terangnya.

“Sedangkan untuk pasal yang disangkakan terhadap AR yakni Pasal 114 ayat 2 Jo Pasal 112 ayat 2 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan hukuman pidana paling lama 20 tahun penjara,” pungkasnya. (pm)

Share :

Baca Juga

Artikel

Poktan Berkah Tani Di Dampingi Babinsa Optimalkan Saluran Irigasi 20 Ha Lahan Sawah Di Kaliboto

Artikel

Lakukan Cooling System, Bhabinkamtibmas Berupaya Ciptakan Pemilu Damai 2024

Artikel

Patroli Satlantas Polres Pulang Pisau, Giat Patroli Wilayah Pantau Lokasi Rawan Laka Lantas

Artikel

Polres Mojokerto Beri Santunan Duka Kepada Korban Ledakan di Puri

Artikel

100 Personel Rindam IV/Dip Naik Pangkat Periode 1 Oktober 2024

BERITA UTAMA

Personel Polsek Kahayan Kuala menyampaikan pesan Kamtibmas, dan Himbauan kamtibmas

Artikel

Jaga Situasi Tetap Kondusif, Polsek Gempol Melaksanakan Operasi Cipta Kondisi

BERITA UTAMA

KONI Pulang Pisau Resmi Dilantik, Kapolres Nyatakan Dukungan Penuh untuk Dunia Olahraga
error: Konten dilindungi!!