Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / Home / HUKRIM / INVESTIGASI / NEWS / PENDIDIKAN / Tag / TNI / Uncategorized

Senin, 17 Juni 2024 - 22:40 WIB

Kodam Pattimura Gelar Sholat Idul Adha 1445 H/2024 M dan Pemotongan Hewan Kurban

Kodam Pattimura Gelar Sholat Idul Adha 1445 H/2024 M dan Pemotongan Hewan Kurban

Kodam Pattimura Gelar Sholat Idul Adha 1445 H/2024 M dan Pemotongan Hewan Kurban

 

Dalam rangka memperingati Idul Adha tahun 1445 H/2024 M, Kodam XV/Pattimura menggelar Sholat Idul Adha bersama Keluarga Besar Kodam XV/Pattimura, bertempat di Lapangan Tennis Indoor Tapal Kuda, Air Salobar, Ambon, Senin (17/6/2024).

Bertindak sebagai Khatib dan Imam adalah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Maluku, Ustadz Dr. Abdullah Latuapo dan sebagai Bilal adalah Serka La Dudi. Dalam khutbahnya yang berjudul “Hikmah dan Makna Idul Adha”, Khatib menyampaikan, pelaksanaan Idul Adha merupakan esensi dari ketaqwaan keluarga Nabi Ibrahim a.s.

Lanjut dijelaskan, pada tanggal 10 Dzulhijah seluruh umat Muslim dipenjuru dunia, datang ke tempat ibadah melaksanakan shalat Idul Adha sebagai bentuk syukur dan kemudian melaksanakan penyembelihan kurban.

Baca juga  Pengaturan Lalu Lintas Pagi Hari, Bentuk Pelayanan Polisi Kepada Masyarakat

“Ibadah Haji dan Kurban merupakan esensi dari keluarga Nabi Ibrahmim a.s., Idul Adha adalah hari perjuangan dan pengorbanan serta keikhlasan, bagaimana sosok Nabi Ibrahim a.s., Nabi Ismail a.s. dan Siti Hajar yang mengesampingkan kepentingan pribadi dibanding perintah Allah SWT”, ujar Khotib.

Khatib juga menerangkan, Hikmah kurban hendaknya diteladani sebagaimana keluarga Nabi Ibrahim a.s., memiliki semangat berjuang dan berkurban yang dilandasi dengan keikhlasan. Ciptakan keluarga seperti keluarga Nabi Ibrahim a.s., yang mampu mencintai dan taat kepada perintah Allah SWT melebihi apa yang dimiliki di dunia.

Baca juga  Kamseltibcarlantas: Sat Lantas Polres Pulang Pisau Giat Penling dan Penluh

“Kepada semua kaum Muslim, tinggalkanlah pakaian keduniaan dan kebinatangan (Nafsu) dalam diri, namun gantilah dengan pakaian Taqwa yang sebaik-baiknya pakaian”, pesan Khotib.

Usai pelaksanaan Sholat Idul Adha, dilanjutkan penyembelihan Hewan Kurban yang dilaksanakan di Masjid Al Ijtihad Belakang Kota. Acara dimulai dengan pembacaan laporan kegiatan oleh Kabintaljarahdam XV/Pattimura, kemudian sambutan dari Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Syafrial, PSC., M.Tr.(Han)., dan penyerahan secara simbolis hewan kurban kepada petugas penyembelih kurban.

Dalam sambutanya Pangdam menyampaikan, hari ini di seluruh jajaran Kodam XV/Pattimura melaksanakan penyembelihan hewan kurban.

Share :

Baca Juga

Artikel

Cegah Penyebaran Malaria, Personil Satgas Yonif 611/Awang Long Mengikuti Kegiatan Mendampingi Tim Malaria Control

Uncategorized

Siapkan Strategi Pengamanan Akhir Tahun, Polres Pulang Pisau Gelar Latpra Ops Lilin Telabang 2024

Artikel

Pangdam Tanjungpura Tutup Open Tournament Tenis Lapangan Junior Piala Panglima TNI

Artikel

HUT TNI Ke-79 Kodim 1714/Puncak Jaya Gelar Kegiatan Jalan Santai Dan Senam Jantung Sehat Bersama Serta Pembagian Door Prize

Uncategorized

Bhabinkamtibmas sambang dan memberikan himbauan kamtibmas Kepada warga Desa Gadabung

BERITA UTAMA

Pimpin Apel Sore, Kanit Gakkum Satlantas Polresta Palangka Raya Sampaikan Ini

Artikel

Hangatnya Kopi dan Kebersamaan di Warung YS, Depan BRI Cabang Nganjuk

Artikel

Pers Satlantas Polres Pulang Pisau melaksanakan pengaturan pagi
error: Konten dilindungi!!