Home / BERITA UTAMA / DAERAH / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Kamis, 10 Oktober 2024 - 14:35 WIB

Koramil 1002-06/Barabai Bersatu dengan Warga Normalisasi Saluran Irigasi

Koramil 1002-06/Barabai Bersatu dengan Warga Normalisasi Saluran Irigasi

Koramil 1002-06/Barabai Bersatu dengan Warga Normalisasi Saluran Irigasi

Barabai, Hulu Sungai Tengah (10/10/2024) – Anggota Koramil 1002-06/Barabai, bersama Bhabinkamtibmas dan warga Desa Bakapas, Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, bahu-membahu melaksanakan program Padat Karya normalisasi saluran irigasi sepanjang 100 meter. Kegiatan ini bertujuan untuk memperlancar aliran air menuju persawahan dan merupakan inisiatif pemerintah desa dalam menghadapi musim hujan.

Pelda Didi Mashudi, yang memimpin kegiatan tersebut, menekankan pentingnya kehadiran TNI di tengah masyarakat. “Kami TNI selalu hadir untuk membantu dan memberikan motivasi kepada masyarakat, terutama dalam kegiatan kerja bakti seperti ini,” ujarnya.

Baca juga  Membanggakan Atlet Triatlon Yonif 3 Marinir Juarai Event Selomangleng Run Kota Kediri

Normalisasi saluran irigasi ini dianggap sangat penting oleh warga, seperti yang disampaikan oleh Nurifansyah. “Ini merupakan bentuk antisipasi dari pemerintah desa untuk menghadapi musim penghujan nantinya. Dengan saluran irigasi yang lancar, kami berharap hasil panen petani akan semakin baik,” tuturnya.

Baca juga  Kapolda Kalbar Hadiri Doa Bersama Lintas Agama untuk Pemilu Damai 2024

Danramil 1002-06/Barabai, Kapten Inf Subhan, mengapresiasi kegiatan ini. “Babinsa kami akan selalu hadir di setiap kesulitan rakyat. Kegiatan seperti ini sangat bagus untuk mempererat hubungan antara TNI AD dengan masyarakat,” pungkasnya. (pen1002hst).

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Mencegah Gangguan Kamtibmas Personel Polsek Maliku melaksanakan Patroli

BERITA UTAMA

Walkot Resmikan Kapal Wisata Tepian Senghie Pontianak, Berikan Fasilitas Terbaik dan Lengkap untuk Penumpang

Uncategorized

Kanit I SPKT Polresta Palangka Raya Cek Kondisi 30 Tahanan

Artikel

Kapolri Pantau Jalur Mudik Via Udara

Artikel

Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Patroli Daerah Rawan Laka Lantas dan Himbauan Kamseltibcarlantas

Artikel

Polsek Kahayan Kuala, melaksanakan giat Binluh himbauan tentang larangan Narkoba di wilayah kecamatan Kahayan Kuala

Artikel

709 PNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tegal Terima SK Kenaikan Pangkat

BERITA UTAMA

Pembagian Masker Gratis untuk Warga Masyarakat di Wilkum Polsek Pandih batu
error: Konten dilindungi!!