Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 19:30 WIB

Polresta Sidoarjo Gandeng Media Ciptakan Pilkada 2024 Aman dan Damai

Polresta Sidoarjo Gandeng Media Ciptakan Pilkada 2024 Aman dan Damai

Polresta Sidoarjo Gandeng Media Ciptakan Pilkada 2024 Aman dan Damai

 

SIDOARJO- TargetNews.id Seiring Proses Pilkada 2024 yang memasuki masa Kampanye, Jajaran Polresta Sidoarjo terus berupaya menggandeng dan melakukan kerjasama dengan Awak Media untuk menciptakan suasana Aman dan Damai di Masyarakat melalui pemberitaan sejumlah Media.

Melalui Humas Polresta Sidoarjo, jajaran Polresta Sidoarjo bersama Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) korda Sidoarjo berkomitmen untuk mencegah dan antisipasi Berita Hoax yang sewaktu-waktu terjadi di Media Sosial saat proses Pilkada berlangsung.

Komitmen kerjasama ini disampaikan Kasihumas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono saat melakukan kunjungan silaturahmi ke Sekretariat IJTI korda Sidoarjo dikawasan Cemengkalang-Sidoarjo, Jumat (18/10).

Baca juga  Sosialisasikan Kepada Masyarakat Oleh Personil Polsek Kahayan tengah Tentang Saber Pungli

Bersama Ketua IJTI Sidoarjo Pramono Putra dan sejumlah Pengurus IJTI Sidoarjo lainnya, Ps. Kasi Humas Polresta Sidoarjo didampingi sejumlah Anggota dan Staf Humas Polresta Sidoarjo melakukan koordinasi untuk mewujudkan suatu pemberitaan di Media yang dapat membuat suasana Aman dan Damai di Masyarakat selama proses Pilkada 2024 berlangsung.

“Kita ingin bersama-sama dengan rekan-rekan IJTI bisa membuat suatu pemberitaan yang berimbang sehingga bisa terwujud suasana dan kondisi yang aman dan damai di Sidoarjo, khususnya saat Momen Proses Pilkada berlangsung,” ujar Iptu Tri Novi Handono.

Sementara itu Ketua IJTI Sidoarjo, Pramono Putra menyatakan dukungan penuh kepada jajaran Polresta Sidoarjo untuk bisa bekerja sama dalam mewujudkan Jurnalisme Positif saat Proses Pilkada berlangsung.

Baca juga  Penyuluhan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di Wilkum Polsek Maliku

“ Kita komitmen untuk mewujudkan Jurnalisme Positif dalam pemberitaan Pilkada di Sidoarjo sehingga bisa terwujud kondisi Aman dan Damai bagi Masyarakat Sidoarjo,” ujar Pramono.

Tidak hanya IJTI, jajaran Polresta Sidoarjo melalui Humas Polresta Sidoarjo juga akan melakukan koordinasi dengan sejumlah Organisasi Wartawan lainnya di Sidoarjo dalam mewujudkan suasana dan kondisi Masyarakat yang Aman dan Damai saat Proses Pilkada berlangsung seperti saat Masa Kampanye ini,,
ungkapnya(ERS).

Share :

Baca Juga

Artikel

Resmi, KJJT Sidoarjo Umumkan Kepengurusan Baru di Momentum Ramadhan 2025

Uncategorized

Terus Sosialisasi Karhutla dengan Maklumat Kapolda Kalteng personil Satbinmas Sambangi pencari kayu Galam

Uncategorized

Laksanakan Patroli dan Sosialisasi Serta Himbauan untuk Cegah antisipasi Karhutla personil Satbinmas sambangi warga di kebun

Uncategorized

Personil SatBinmas Polres Pulang Pisau himbauan kamtibmas dan memantau harga sembako menjelang Romadhan di Pasar Patanak

Artikel

Sat Binmas Polres Pulang Pisau Melaksanakan Kegiatan Polisi RW

Artikel

Wartawan Dilempari Batu Saat Liputan PETI Ilegal! FPII Desak Kapolres Kuansing Bertindak Cepat

Artikel

90 Siswa dari Sekolah Lansia Kota Tegal Diwisuda

Uncategorized

Rutin Sambangi Petani, Bhabinkamtibmas Food Estate Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada warga binaan