Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Jumat, 25 Oktober 2024 - 10:04 WIB

Tanamkan Kedisiplinan, Koramil 0815/07 Jetis Bekali Wasbang Siswa MTs Darul Ulum

Tanamkan Kedisiplinan, Koramil 0815/07 Jetis Bekali Wasbang Siswa MTs Darul Ulum

Tanamkan Kedisiplinan, Koramil 0815/07 Jetis Bekali Wasbang Siswa MTs Darul Ulum

 

Mojokerto, – Dalam upaya mendukung pendidikan karakter bagi generasi muda khususnya para pelajar, Koramil 0815/07 Jetis Kodim 0815/Mojokerto menerjunkan para Babinsa ke sekolah yang ada di wilayah teritorialnya.

Salah satu sasarannya MTs Darul Ulum, Desa Ngabar, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Jumat (25/10/2024). Keberadaan Babinsa di sekolah ini untuk memberikan materi Kedisiplinan dan Pembinaan Wawasan Kebangsaan (Wasbang).

Kegiatan ini dihadiri Kepala Sekolah MTs Darul Ulum, Tutut Kusuma Dewi, S.Pd., beserta para guru dan diikuti seluruh siswa-siswi MTs Darul Ulum.

Baca juga  Kodim 1002/HST, Anjangsana Sambut HUT Ke-65 Kodam VI Mulawarman

Personel Koramil 0815/07 Jetis Serma M. Setyo Budi, usai memberikan pembekalan, mengatakan, kedisiplinan adalah karakter dasar yang harus dimiliki generasi muda termasuk para pelajar.

Ia menjelaskan, kedisiplinan dimulai dari individu masing-masing, sebagai contoh penggunaan seragam sekolah harus sesuai ketentuan sekolah.

“Berpakaian rapi dan sopan merupakan cermin kepribadian siswa-siswi. Hal tersebut juga dapat menjaga nama baik sekolah”, terangnya.

Ditambahkannya, sikap dan perilaku dalam bergaul harus menggunakan tata krama, bahasa yang sopan dan santun. “Dalam budaya bangsa kita selain gotong royong budaya juga menjunjung adab, tata krama dan sopan santun. kita harus bersosialisasi dan berinteraksi satu sama lain, saling bantu membantu dan tolong menolong, di sekolah ini tidak boleh ada bullying maupun tindakan kekerasan lainnya”, pesannya.

Baca juga  Personil Polsek Kahayan Kuala secara masif lakukan giat himbauan Stop dan Larangan bermain Judi Online

Pada kesempatan itu, Serma M. Setyo Budi bersama Babinsa lainnya memberikan materi dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB), hal ini dilakukan untuk menanamkan dan meningkatkan semangat, kedisiplinan, rasa kebersamaan atau kekompakan serta melatih konsentrasi para siswa.

Share :

Baca Juga

Artikel

Dandim 0815/Mojokerto Beserta Staf Dan Jajaran Mengucapkan Selamat Ulang Tahun Ke-74 Satuan Polisi Pamong Praja & Ke-62 Satuan Perlindungan Masyarakat.

Uncategorized

Cegah Karhutla, Aiptu Abdul Azis Terus Giatkan Patroli

Artikel

Kapolri Instruksikan, Beri Pelayanan Atur Lalin Arus Balik Lancar

Uncategorized

Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Pengamanan Open Turnamen Bola Voli Kades Dan Saido Cup II di Kampung Pancasila

Uncategorized

Rutinitas Personil Polsek Kahayan Kuala guna cegah terjadinya bahaya tindak kejahatan, Kali ini dengan sasaran Objek Vital dan daerah rawan Kejahatan, guna cipta Sitkamtibmas yang aman terkendali.

Artikel

Sinergi TNI dan Masyarakat, Poskamling Jadi Garda Terdepan Keamanan Desa Jaro

Artikel

Dukung Pembangunan di Desa Binaan, Babinsa Koramil 11/Mirit Hadiri Musren Desa di wilayah

Artikel

Tim Taekwondo Garuda Bhayangkara Presisi Polri Raih 6 Emas di Thailand Heroes Taekwondo International Championship