Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Jumat, 22 Agustus 2025 - 22:43 WIB

Sat Lantas Polres Pulang Pisau Laksanakan Patroli KTL dan Pencegahan Laka Lantas di Daerah Rawan

Sat Lantas Polres Pulang Pisau Laksanakan Patroli KTL dan Pencegahan Laka Lantas di Daerah Rawan

Sat Lantas Polres Pulang Pisau Laksanakan Patroli KTL dan Pencegahan Laka Lantas di Daerah Rawan

 

Polres Pulang Pisau – Satuan Lalu Lintas – Dalam rangka menjaga keselamatan dan ketertiban lalu lintas di wilayah hukumnya, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Pulang Pisau melaksanakan patroli rutin dan sosialisasi di Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL). Kegiatan ini juga bertujuan untuk menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, khususnya di titik-titik rawan, Jumat, 22 Agustus 2025.

Patroli dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Iptu Divani Mareta Astuti, S.Tr.K bersama personel Sat Lantas lainnya. Patroli dilakukan di kawasan KTL dan daerah rawan kecelakaan lalu lintas.

Baca juga  Sambang ke Masyarakat, Bhabinkamtibmas Food Estate Lakukan Sosialisasi dan Imbauan

Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan teguran secara humanis kepada para pengguna jalan yang melanggar aturan lalu lintas. Sosialisasi tentang pentingnya tertib berlalu lintas juga dilakukan secara langsung kepada masyarakat serta melalui media sosial untuk menjangkau khalayak lebih luas.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Iqbal Sengaji, S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas Iptu Divani Mareta Astuti, S.Tr.K menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan menegakkan aturan, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berkendara dengan aman. “Kami hadir untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan menciptakan budaya tertib berlalu lintas di Pulang Pisau,” ujarnya.

Baca juga  Anggota Satlantas Polres Pulang Pisau Memberi Teguran Kepada Pengemudi Yang Tidak Menggunakan Sabuk Pengaman dengan baik

Sat Lantas Polres Pulang Pisau akan terus melaksanakan patroli dan edukasi serupa secara berkelanjutan sebagai bentuk komitmen dalam menciptakan lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar di wilayah hukum Polres Pulang Pisau.

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Sosialisasi Standar Pelayanan Publik (SKCK) untuk Warga Masyarakat Kecamatan Pandih Batu.

Artikel

Tak Jera Jera Makin Gila Jaksa Diberikan Kewenangan Lebih inilah Kata Praktisi Hukum Jatim

BERITA UTAMA

Polsek Maliku Patroli Malam Sambangi Kantor Bawaslu Kec. Maliku

Artikel

Tim BPK RI, Apresiasi Capaian Opini WTP, Kemenko Polkam, Sebanyak 15 Kali Berturutan

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sampaikan Sosialisasi Larangan Pungli.

Artikel

Nobar Semifinal Timnas Indonesia U-23, Ratusan Supporter Garuda Padati Mapolres Pasuruan

Uncategorized

Kanit Samapta Polsek Kahayan Tengah laksanakan Patroli Maja

Uncategorized

Personel Polsek Maliku melaksanakan Pengamanan Ibadah Kenaikan Isa Almasih di Wilkumnya.
error: Konten dilindungi!!