Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

TANJUNGPERAK – Pemberlakuan jam malam bagi anak di bawah umur bukan sekadar imbauan. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak Kompol Ari Bayuaji dan Dandim 0830 Surabaya melaksanakan patroli bersama di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kamis (3/7) malam.

Patroli ini dilakukan di lokasi warung kopi (warkop) dan beberapa tempat berkumpulnya pemuda atau remaja saat malam hari. Dalam patroli ini, ditemukan segerombolan remaja sedang pesta minuman keras (miras) di warkop Jalan Kenjeran, Surabaya.

“Pemuda tersebut kami amankan di sebuah warung. Kami serahkan mereka ke Polsek Kenjeran untuk dilakukan pembinaan. Mereka sudah diserahkan ke Satpol PP Kota Surabaya,” kata Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Iptu Suroto, Jumat (4/7).

Baca juga  Pelaku Pencurian Dengan Kekerasan di Desa Sigedong Berhasil Ditangkap

Patroli gabungan ini dimulai dari Balai Kota Surabaya ke arah Jalan Tunjungan. Rombongan kemudian menuju ke Jalan Rajawali. Saat berada di Jalan Rajawali ditemukan remaja yang masih nongkrong di warung. Wali Kota beserta tiga pilar memberikan imbauan pada mereka.

Patroli yang dipimpin langsung Eri Cahyadi ini menyasar ke Jalan Wonokusumo, Surabaya. Di lokasi ini, petugas gabungan menemukan remaja di dua warkop berbeda. Kemudian petugas kembali menemukan remaja di warkop saat melintas di Jalan Kedung Cowek.

Baca juga  Perhutani Banyuwangi Barat Sunergi Bersama Kodim 0825 Banyuwangi

“Kami beri imbauan dan kami minta pihak warkop mengikuti aturan pemberlakuan jam malam untuk anak di bawah umur,” tegasnya.

Setelah itu, wali kota beserta tiga pilar mendapat informasi gerombolan pemuda pesta miras di Jalan Kenjeran, Surabaya. Petugas gabungan langsung ke lokasi dan mengamankan pemuda ini. Mereka diserahkan ke polsek untuk dilakukan pembinaan.

“Kami akan laksanakan patroli secara rutin terkait pemberlakuan pembatasan jam malam di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak, ” tegasnya. Redaksi

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Polsek Maliku Tingkatkan Kegiatan Patroli Malam di Wilkumnya.

Artikel

Sinergitas TNI/POLRI Prajurit Yonzeni 2 Marinir Berbagi Ilmu Dengan Sat Gegana Brimob Polda Jatim

Artikel

Gunakan Maklumat Kapolda Kalteng Berikan Edukasi Larangan Membawa Sajam Saat Unras Dan Larangan Karhutla

BERITA UTAMA

Kepolisian dalam menggerakkan masyarakat peduli terhadap sesama

Artikel

Personel Satbinmas Sambangi Petani Dan Sampaikan Pesan-Pesan Kamtibmas

Artikel

DANKORMAR PIMPIN APEL GELAR RIKSIAPOPS SATGAS KOMPOSIT LAUT NATUNA UTARA TAHUN 2025

Uncategorized

Patroli Malam Dengan Sasaran Beberapa Obyek Vital Di Wilayah Kecamatan Maliku

Artikel

Begal Pengemudi Ojek Online di Kebon Jeruk, 5 Pelaku Diamankan, Polisi; Motifnya Ingin Konsumsi Narkoba
error: Konten dilindungi!!