Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / KESEHATAN / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Kamis, 18 Juli 2024 - 01:55 WIB

Polres Tegal Kota Gelar Talk Show Lewat Radio, Untuk Sosialisasikan Operasi Patuh Candi 2024

Sosialisasikan Operasi Patuh Candi 2024

Sosialisasikan Operasi Patuh Candi 2024

 

Kota Tegal – Operasi Patuh Candi 2024 sudah berlangsung dan akan berakhir pada 28 Juli 2024 mendatang. Berkaitan hal tersebut, Satuan Lalu lintas (Satlantas) Polres Tegal Kota terus menggelar sosialisasi dengan berbagai kegiatan.

Salah satunya dengan cara menggelar talk show atau on air melalui radio Sebayu FM Kota Tegal pada Rabu (17/7/2024).

Kapolres Tegal Kota melalui Kasat Lantas AKP Agus Joko Guntoro menjelaskan, bahwa pada Operasi Patuh Candi 2024, yang menjadi obyek sasaran penindakan adalah pelanggaran yang bersifat fatalitas menimbulkan kecelakaan.

Salah satunya mengendarai motor dengan tidak memakai helm, kemudian pengendara yang dalam pengaruh alkohol secara berlebihan atau mabuk.

Baca juga  Dekat Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Sanggang Bripka Oktobery Aktif Sambangi Tokoh Masyarakat

“Bagi pengendara setelah mengkonsumsi minuman beralkohol secara berlebihan. Sebaiknya jangan mengemudikan kendaraan sendiri. Sebab akan sangat berbahaya ketika memaksakan untuk berkendara,” jelas Kasat Lantas.

Tidak hanya itu, sasaran lainnya adalah balapan liar. Lalu pengendara yang melawan arus, kendaraan berknalpot brong dan pengendara yang sambil menggunakan handphone. Selanjutnya pengemudi yang tidak menggunakan sabuk pengaman serta pengendara yang masih dibawah umur.

Sementara terkait sanksi atau penindakannya, menurut Kasat Lantas bisa dengan tilang elektronik atau ETLE. Petugas akan memfoto temuan pelanggarannya. Kemudian si pelanggar akan mendapatkan konfirmasi melalui surat yang terkirim ke rumah via kantor pos atau jasa expedisi.

Baca juga  Polres Situbondo Berhasil Menangkap DPO Kasus ITE

“Kita akan lakukan penindakan berupa penilangan, manakala secara kasat mata kita jumpai atau tertangkap tangan melanggar pada saat ada petugas berpatroli,” imbuhnya.

Kasat Lantas berharap dengan adanya Operasi Patuh Candi 2024, dapat menekan angka pelanggaran dan masyarakat sadar akan keselamatan saat berkendara.

“Harapannya, dengan adanya Operasi Patuh Candi 2024 ini, masyarakat semakin sadar dan tertib dalam berlalu lintas. Sehingga angka kecelakaan khususnya di wilayah Polres Tegal Kota semakin menurun,” pungkasnya. Fauzi

Share :

Baca Juga

Artikel

Warga Dusun Banjarsari lestarikan Tradisi lewat Gelar Khotmil Qur’an dan Selawatan

BERITA UTAMA

Bupati – Wabup Sampang Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Pandangan Umum Fraksi Terhadap Raperda APBD TA 2024

Artikel

Cegah Potensi, Gangguan Kamtibmas Polsek Maliku Melaksanakan Kryd

Artikel

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1425-05/Batang Bantu Petani Panen Cabe

BERITA UTAMA

Mitigasi Karhutla, Polsek Sabangau Cek Sarpras dan Operator

Uncategorized

Polsek Sebangau Kuala sambang dan Lakukan Sosialisasi dan imbauan Kepada Masyarakat.

Artikel

Polisi Ajak Warga Gagang Kepuhsari Balongbendo Kelola Lahan Kosong di Tanami Sayuran

BERITA UTAMA

Peduli Sesama, Polsubsektor Jekan Raya Ikuti Kegiatan Donor Darah
error: Konten dilindungi!!