Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Minggu, 27 Juli 2025 - 13:36 WIB

Satgas TMMD ke-125 Kodim 1007/Banjarmasin dan Warga Gotong Royong Pasang Siring Jalan

Satgas TMMD ke-125 Kodim 1007/Banjarmasin dan Warga Gotong Royong Pasang Siring Jalan

Satgas TMMD ke-125 Kodim 1007/Banjarmasin dan Warga Gotong Royong Pasang Siring Jalan

 

Banjarmasin- Semangat gotong royong kembali ditunjukkan oleh Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1007/Banjarmasin bersama warga masyarakat dalam kegiatan pembangunan infrastruktur desa. Pada Minggu pagi yang cerah ini, Satgas TMMD bersama warga bergotong royong melaksanakan pemasangan siring jalan di kawasan RT 14, Kelurahan Mantuil, Kuin Kecil.Minggu (27/7).

Pekerjaan ini merupakan bagian dari program fisik TMMD ke-125 yang bertujuan mendukung peningkatan akses jalan bagi masyarakat. Dengan terpasangnya siring jalan, aliran air menjadi lebih tertata, lingkungan pun semakin rapi dan sehat. Selain itu, akses jalan yang memadai akan memberikan kemudahan bagi masyarakat, terutama dalam menjalankan aktivitas pertanian dan ekonomi sehari-hari.

Baca juga  Personel Polsek Kahayan Kuala melaksanakan sosialisasi Maklumat Kapolda Kateng terkait mengemukakan pendapat di muka umum

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD ke-125 Kodim 1007/Banjarmasin, Kolonel Inf Sigit Purwoko, S.E., M.M., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara TNI dan masyarakat.

Baca juga  Door To Door, Bhabinkamtibmas Sampaikan Pesan Kamtibmas

“Pemasangan siring ini bukan sekadar proyek fisik, tetapi juga membangun kebersamaan, kekompakan, dan semangat gotong royong yang menjadi kekuatan utama dalam pembangunan desa,” ujar Dansatgas.

Dengan semangat kebersamaan, diharapkan hasil pembangunan ini dapat dinikmati dan dijaga bersama oleh masyarakat, serta menjadi pendorong terciptanya lingkungan yang lebih tertib dan produktif.(pen1007bjm).

Share :

Baca Juga

Artikel

Polsek Kahayan Kuala lakukan sosialisasi kepada warga terkait telah di bentuknya Tim Satgas Saber Pungli di Wilkum Polres Pulang Pisau

Uncategorized

Cegah Tindak Pidana Premanisme, Polsek Maliku Gencarkan KRYD

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Desa Bahu Palawa cek Ketersedian minyak goreng di Kios

Uncategorized

Tetap Laksanakan Himbauan Karhutla dan Maklumat Kapolda Kalteng Secara Rutin Polsek Pandih Batu.

BERITA UTAMA

Danrami 08/Alian Hadiri Lapanan Rutin Dan Halal Bihalal Fatayat NU Kalijaya

BERITA UTAMA

Libur Lebaran 2023, Polsek Patean Tingkatkan Pengamanan Obyek Wisata Curug Sewu

Artikel

Korem 071/Wijayakusuma Gelar Ziarah, Mengenang Jasa Pahlawan dan Menanamkan Nilai-Nilai Kejuangan

BERITA UTAMA

Pembagian Brosur Kamseltibcarlantas kepada Pengguna Jalan