Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Selasa, 23 September 2025 - 21:12 WIB

Prajurit Kodim 1009/Tanah Laut Asah Kemampuan Lewat Latihan Menembak

Prajurit Kodim 1009/Tanah Laut Asah Kemampuan Lewat Latihan Menembak

Prajurit Kodim 1009/Tanah Laut Asah Kemampuan Lewat Latihan Menembak

 

Tanah Laut – Dalam rangka meningkatkan keterampilan dasar militer prajuritnya, Komando Distrik Militer (Kodim) 1009/Tanah Laut melaksanakan latihan menembak senjata ringan di Lapangan Tembak Norsandiyanto, Kompi Senapan-C Yonif 623/BWU, Selasa (23/09/2025).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh prajurit jajaran Kodim dengan penuh semangat. Latihan menembak menjadi salah satu program rutin yang dilaksanakan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan perorangan prajurit TNI AD tak terkecuali bagi mereka yang saat ini bertugas di satuan komando kewilayahan.

Baca juga  Dandim 1009/Tanah Laut Mengikuti Zoom Meeting Rakor Tim Pengendalian Inflasi Daerah Dengan Kementerian Dalam Negeri

Komandan Distrik Militer (Dandim) 1009/Tanah Laut Letkol Inf Adhy Irawan, S.I.P., M.H.I., dalam keterangannya yang disampaikan oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor Inf Sarjito bahwa kegiatan ini penting untuk menjaga kesiapan tempur setiap prajurit.

“Kemampuan menembak merupakan salah satu keterampilan dasar yang harus selalu diasah oleh setiap prajurit, agar siap melaksanakan tugas pokok kapanpun dibutuhkan,” tegasnya.

“Disamping itu latihan menembak juga dapat membentuk disiplin, konsentrasi, serta ketelitian prajurit. Itu semua akan menjadi modal mereka dalam melaksanakan tugas di lapangan,” lanjutnya.

Baca juga  Peduli Keselamatan, Personel Satlantas Polres Pulang Pisau Tegur Pengendara Truck Tak Gunakan Safety Belt

Latihan kali ini meliputi menembak senapan laras panjang jarak 100 meter dengan Tiga (3) sikap yakni tiarap, duduk dan berdiri, serta latihan menembak pistol jarak 25 meter untuk perwira dan regu provost. Semua kegiatan berjalan aman, tertib, dan sesuai prosedur pengamanan senjata. (Pendim 1009/Tla)

Share :

Baca Juga

Artikel

Rutinitas yang di lakukan Polsek Kahayan Kuala lakukan Sosialisasi Kepada warga terkait Tindak Pidana Perdagangan Orang

BERITA UTAMA

Satgas TMMD Regtas ke-126 Kodim 1208/Sambas Pasang Kran pada Penampungan Air

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Sambangi Warga sekaligus Sisipkan Pesan Kamtibmas

BERITA UTAMA

CIPTAKAN LINGKUNGAN YANG ASRI DAN SEHAT, DANKORMAR BERSAMA PEJABAT KORMAR TANAM POHON PELANGI DI KESATRIAN

Artikel

Polres Batu Apel Persiapan Menyeluruh, Sambut Tour De Panderman 2024

Uncategorized

Jaga Kamtibmas, Patmor Samapta Polresta Palangka Raya Lakukan Ini

Artikel

Polsek Kahayan Kuala lakukan sosialisasi kepada warga terkait telah di bentuknya Tim Satgas Saber Pungli di Wilkum Polres Pulang Pisau

Uncategorized

Cagah Kriminalitas Piket Siaga Polsek Maliku lakukan ini
error: Konten dilindungi!!