Home / BERITA UTAMA / DAERAH / Home / TargetNews.id / TNI-POLRI

Selasa, 20 Juni 2023 - 21:47 WIB

Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Hadiri Haflah Akhirussanah di MI Plus Jaryul Ulum

KODIM 0709/ KEBUMEN – Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Serda Jumadi menghadiri undangan Haflah Akhirussanah dan pelepasan peserta didik kelas VI Angkatan Ke-V Tahun Pelajaran 2022 / 2023 Madrasah Ibtidaiyah (MI) Plus Jaryul Ulum di dukuh Kalideres desa Kalipurwo Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah, Selasa (20/06/2023)

Acara yang menghadirkan penceramah KH. Zaenal Arifin dari Kabupaten Magelang ini dihadiri oleh Forkopincam Kuwarasan, Kades Kalipurwo, Pengasuh Pondok Pesantren Jaryul Ulum KH. Habib Daldiri, Komite, Kepala Madrasah, ustadz dan ustadzah, staf dan karyawan, Wali siswa kelas VI dan seluruh siswa siswi kelas VI MI Plus Jaryul Ulum serta segenap tamu undangan lainnya.

Baca juga  Ketua Dewan Pembina ASWIN dan Ketua Umum GAWARIS Mengecam Keras Pernyataan Ketua Dewan Pers Tentang Wartawan Bodrex

Dalam sambutannya Kepala Madrasah Ibtidaiyah MI Plus Jaryul Ulum Bpk Murtadho, S.Pd.I menyampaikan ucapan terimakasih kepada jajaran Forkopincam dan segenap tamu undangan lainnya yang telah memenuhi undangan kami, hari ini kita bersyukur dan berbahagia, baik orang tua maupun para majelis guru karena bisa mengantar putra putri kita hingga sampai ketahap ini,” ujarnya

Kepala Madrasah juga berharap dengan kelulusan ini bisa menjadi tangga untuk menggapai cita-cita yang diimpikan. Dia meminta para siswa-siswi selalu semangat dalam belajar sehingga bisa menjadi insan yang sukses di dunia dan di akhirat kelak.

Baca juga  Babinsa Amankan Jalannya Festifal Musik Tengah Malam Dalam Rangka Gerak Jalan Mojokerto - Surabaya

“Kejarlah cita-cita dan persiapkan diri untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” ungkapnya.

Melalui kesempatan itu, Serda Jumadi selaku Babinsa setempat sekaligus mewakili Danramil menyampaikan ucapan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Kepala Madrasah, para ustadz dan ustadzah beserta staf sekolah. Berkat kerja keras tersebut, para siswa mampu menyelesaikan pendidikannya.

“Semoga kerja keras dan dedikasi yang diberikan akan terus membawa manfaat bagi pendidikan khususnya di wilayah Kecamatan Kuwarasan”, Tutup Serda Jumadi (SSY’95Arm/Pendim)

Share :

Baca Juga

Artikel

Babinsa Koramil 14/Pejagoan Koptu Guffaro Hadiri Musdes 2024

Artikel

Berhasil Gagalkan Penyelundupan Sabu 21 Kg Jaringan Internasional, Polda Jatim Selamatkan 100 Ribu Jiwa

BERITA UTAMA

Colong Sepeda Motor, Mantan Karyawan Warung Soto Semar di Tangkap Polisi

Artikel

Kauseri Agama Tingkatkan Iman dan Taqwa Prajurit dan PNS Kodiklatal

Artikel

Ngeri!!!!Produk Jurnalis Bisa Dijerat ITE???

Artikel

Akrab, Dandim 1208/Sambas Gelar Coffee Morning Bersama Forkopimda Kabupaten Sambas

Artikel

Penanganan Limbah PT Indo Seafood Lambat, Pemda Rembang Bagaikan Macan Ompong

Artikel

Satgas Ops Damai Cartenz 2025 Amankan Barang Bukti Pakaian Milik Nikson Matuan
error: Konten dilindungi!!